Badan kamu sering pegal-pegal atau lebih cepat kelelahan? Bisa jadi kamu kurang olahraga. Sebab orang yang kurang berolahraga biasanya akan terlihat dari kebiasaan atau tubuhnya sehari-hari saat beraktivitas.
Padahal olahraga sangat penting untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh. Oleh sebab itu, sempatkan untuk rutin berolahraga setiap hari di sela-sela aktivitas padatmu. Misalnya 30 menit setiap hari untuk berjalan, jogging, atau bersepeda. Jika terasa sulit, kamu bisa mulai pelan-pelan dengan berolahraga sekali seminggu, lalu meningkat jadi dua kali, tiga kali, dan seterusnya.
Berikut beberapa tanda kurang olahraga pada tubuh yang wajib kamu waspadai. Simak selengkapnya di bawah ini.
1. Sering kelelahan
Tanda kurang olahraga yang pertama adalah sering lelah atau lebih cepat lelah meski tidak terlalu banyak melakukan aktivitas fisik. Jika kurang berolahraga, maka tubuh tidak terlatih untuk melakukan aktivitas yang berat. Tubuh juga tidak terbiasa membakar banyak energi, sehingga tubuh cenderung lesu dan mudah lelah.
Padahal sering beraktivitas setidaknya berjalan kaki bisa meningkatkan fungsi sistem kardiovaskular yang dapat melatih ketahanan tubuh, sehingga tubuh lebih berenergi.
2. Stres
Stres juga bisa menjadi salah satu tanda kurang olahraga. Sebab saat olahraga, tubuh akan meningkatkan hormon endorfin, yaitu hormon alami yang memberikan efek rasa senang dan tenang. Oleh sebab itu, berolahraga sering dianggap menjadi sarana rekreasi untuk meningkatkan suasana hati.
3. Sulit tidur
Tanda kurang berolahraga berikutnya adalah sulit tidur di malam hari. Sebab berolahraga bisa membantu melancarkan ritme sirkadian, yaitu siklus tubuh yang mengatur aktivitas seseorang setiap harinya, termasuk jam tidur.
Jika kamu kurang berolahraga, maka siklus sirkadian tadi bisa terganggu yang berakibat pada sulit tidur atau jam tidur tidak menentu. Ada baiknya kamu membiasakan olahraga ringan setiap hari untuk mengembalikan ritme biologis tubuhmu.
4. Badan pegal-pegal
Sering merasa pegal-pegal di beberapa bagian tubuh tertentu atau bahkan seluruh tubuh? Bisa jadi salah satu penyebabnya karena kamu kurang olahraga. Terutama pegal-pegal pada punggung, bahu, dan lutut saat bangun di pagi hari.
Berolahraga bisa membantumu menggerakkan otot-otot dan sendi, sehingga akan lebih kuat. Jika keduanya tidak dibiasakan bergerak, maka lama kelamaan serat-serat penyusun ototnya bisa tergantikan oleh lemak dan akhirnya mengurangi massa otot. Akibatnya adalah otot tegang, nyeri sendi, dan pegal-pegal.
5. Berat badan tidak terkontrol
Merasa berat badan naik terus dan sulit dikontrol? Sudah melakukan program diet, tapi tak kunjung ada hasil yang signifikan? Mungkin kamu belum rutin berolahraga. Cobalah berolahraga setidaknya yang ringan-ringan setiap hari, baik olahraga kardio maupun angkat beban.
6. Metabolisme lambat
Tanda kurang olahraga berikutnya adalah metabolisme tubuh yang melambat. Sama seperti poin sebelumnya, metabolisme tubuh berkaitan dengan banyak hal seperti berat badan hingga sistem pencernaan. Oleh sebab itu, usahakan rutin berolahraga setiap hari dan mengonsumsi makanan kaya serat.
7. Konstipasi
Bukan tidak mungkin bagi kamu yang jarang berolahraga bisa mengalami konstipasi atau sembelit. Selain karena kurang makanan berserat, penyebab konstipasi adalah kurang berolahraga. Dalam sebuah penelitian, ditemukan bahwa olahraga aerobik seperti berjalan kaki bermanfaat untuk mengatasi sembelit.
Sebab keduanya berkaitan dengan sistem pencernaan tubuh. Kurang berolahraga bisa menyebabkan proses pencernaan melambat yang akhirnya berdampak pada buang air besar tidak teratur hingga konstipasi.
Selain itu, penting juga untuk memperbanyak minum air putih agar sistem pencernaan jadi lancar. Tak hanya itu, tubuh pun akan lebih segar dan bugar. Kamu bisa mengonsumsi produk air putih yang berkualitas dan higienis seperti SuperO2.
SuperO2 Sportivo Beri Kesegaran Ekstra
SuperO2 Sportivo merupakan air minum beroksigen 100 ppm yang diproduksi secara higienis dan berkualitas. SuperO2 Sportivo mengandung 5X lebih banyak oksigen dari air minum biasa, sehingga bisa memberikan kesegaran ekstra bagi tubuh.
SuperO2 Sportivo aman diminum setiap hari untuk semua kalangan karena dapat memberikan kesegaran seketika setelah seharian beraktivitas.