SuperO2 News

7 Cara Agar Produktif Setiap Hari, Jaga Asupan yang Sehat

by | Jun 27, 2023

Home 9 Berita 9 7 Cara Agar Produktif Setiap Hari, Jaga Asupan yang Sehat
ilustrasi bekerja
Photo by Andrew Neel on Unsplash

Pernahkah kamu merasa malas melakukan apa-apa dan akhirnya tidak produktif? Penyebabnya bisa banyak hal, mulai dari karena jam tidur yang kurang, suasana kerja tidak mendukung, hingga asupan makanan yang salah.

Namun jangan khawatir, cara agar produktif setiap hari bisa dilakukan dengan mudah asalkan konsisten. Mulai dari bangun lebih pagi, membuat daftar prioritas yang akan dikerjakan, hingga mencukupi asupan makanan dan minuman yang sehat. Berikut penjelasan lengkapnya akan dibahas pada artikel ini. Simak sampai akhir, ya!

Cara Agar Produktif Setiap Hari

1. Bangun pagi!

Kalau kamu masih punya kebiasaan bangun kesiangan setiap hari, segera hilangkan kebiasaan itu. Bangunlah lebih pagi agar kamu bisa melakukan lebih banyak aktivitas sejak pagi hari.

Selain itu, kamu juga tidak perlu terburu-buru saat melakukan aktivitas seperti sarapan atau mandi. Kamu bisa menyetel alarm dan mulai konsisten bangun di pagi hari agar lebih produktif.

2. Buat daftar prioritas

Cara agar produktif yang kedua adalah dengan membiasakan diri untuk membuat daftar prioritas. Cara ini bukan hanya membuat daftar aktivitas apa saja yang akan dikerjakan pada satu hari, tapi juga menyusunnya berdasarkan urgensi dan tingkat kepentingan.

Pertama, kamu bisa menuliskan satu per satu aktivitas ke dalam daftar. Kemudian susunlah setiap item berdasarkan mana yang lebih diprioritaskan.

3. Matikan notifikasi media sosial

Cara agar produktif berikutnya adalah dengan mematikan notifikasi media sosial pada smartphone kamu. Cara ini memang terdengar sepele, tapi cukup efektif untuk menghilangkan distraksi agar kamu tetap fokus mengerjakan suatu aktivitas.

Cara lainnya kamu bisa menghapus aplikasi media sosial di smartphone kamu agar tidak mudah terdistraksi. Kamu juga bisa membuka media sosial melalui peramban web. Cara ini otomatis akan mengurangi waktu yang dihabiskan untuk membuka media sosial.

4. Buat suasana senyaman mungkin

Ruang kerja yang nyaman juga berpengaruh pada tingkat produktivitas. Sebelum memulai aktivitas, buat suasana ruangan di sekitarmu menjadi senyaman mungkin. 

Tentukan apa saja yang membuatmu nyaman. Misalnya harus ada musik, perlu ada penyejuk ruangan, atau harus ada cemilan atau minuman di sampingmu.

5. Sempatkan berolahraga

Cara agar produktif selanjutnya adalah mulailah selalu menyempatkan berolahraga. Jika masih pemula, setidaknya berolahraga sekali dalam seminggu. Kalau sudah bisa konsisten, kamu bisa meningkatkan frekuensinya hingga tiga kali seminggu atau bahkan setiap pagi sebelum beraktivitas.

Kalau ingin olahraga sebelum beraktivitas di pagi hari, pilihlah jenis olahraga yang ringan-ringan saja agar tidak membuat tubuh lelah saat beraktivitas di siang dan sore harinya. Misalnya jalan kaki dan jogging santai.

6. Sesekali self reward

Cara agar produktif berikutnya berkaitan dengan memberi penghargaan kepada diri sendiri. Bagaimana pun, jangan terlalu keras kepada diri sendiri. Ada baiknya sekali-sekali kamu melakukan self reward agar tetap bahagia dan menjaga mood.

Dengan mood yang baik, kamu juga akan lebih semangat dalam beraktivitas dan bisa menjadi lebih produktif.

7. Cukupi asupan yang sehat

Cara agar produktif yang terakhir adalah dengan mencukupi asupan makanan dan minuman yang sehat. Biasakan mengonsumsi makanan yang bergizi seimbang agar menjaga kesehatan tubuh.

Selain itu, hindari kebiasaan minum minuman alkohol, bersoda, dan yang mengandung kadar gula tinggi. Sebagai penggantinya, kamu wajib rutin minum air putih dua liter atau delapan gelas setiap hari.

SuperO2 adalah air minum beroksigen yang berkualitas
Photo by SuperO2 on Instagram

Maksimalkan Kebutuhan Cairan Tubuh dengan SuperO2

Mengonsumsi air putih biasa saja sebenarnya tidak cukup. Polusi udara, lingkungan yang tidak sehat, hingga gaya hidup yang buruk menyebabkan kita membutuhkan asupan cairan yang lebih.

SuperO2 hadir sebagai air minum beroksigen dengan kadar 20 PPM (Part per Million) oksigen yang berkualitas, sehingga mampu meningkatkan asupan oksigen ke dalam tubuh dan membuat tubuh fit sepanjang hari.

Berdasarkan Journal of the Association of Physicians, lebih banyak oksigen dalam tubuh akan meningkatkan daya tahan tubuh terhadap bakteri dan virus. SuperO2 dapat mengembalikan kesegaran seketika setelah lelah beraktivitas, bekerja, atau berolahraga.

Nah, itulah tadi sejumlah cara agar produktif setiap hari yang bisa kamu lakukan sendiri. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Sumber: https://www.djkn.kemenkeu.go.id/kpknl-semarang/baca-artikel/15112/Simak-Tips-Mengatur-Waktu-Supaya-Tetap-Produktif-Dan-Sehat-Di-Akhir-Pekan.html

SuperO2 – Postingan Terkait

Anti Lowbatt saat Mendaki, ini tips agar selalu 100%

Anti Lowbatt saat Mendaki, ini tips agar selalu 100%

Seringkali setelah mendaki gunung, kita tergoda untuk bersantai saja, tapi penting untuk pulih dengan benar agar tidak mengalami kram dan nyeri otot. Jika tidak memulihkan tubuh setelah mendaki, kemungkinan besar kamu akan mengalami hal tersebut hingga aktivitas...